Read More

Boyolali Bersinar di Kancah Nasional, Inovasi BI-SMART dan BKC Raih Apresiasi Tim Penilai IGA 2024

Boyolali, 13 November 2024 – Kabupaten Boyolali kembali menunjukkan komitmennya dalam membangun pemerintahan yang inovatif. Hari ini, Tim Penilai dari Innovative Government Award (IGA) 2024 dari Universitas Indonesia Nadya Kamila, S.Ars., M.Ars., Kepala UKKPPM Smartcity Universitas Indonesia dan ddari Kementerian Dalam Negeri Alfian Pamungkas, S.Stat., Statistisi Ahli Pertama pada BSKDN Kemendagri, melakukan kunjungan lapangan untuk memvalidasi langsung dua inovasi unggulan Kabupaten Boyolali, yakni Boyolali Innovation System Management of Research and Technology (BI-SMART) dan Boyolali Kaya Cerita (BKC).

Kunjungan diawali dengan peninjauan ke Kantor Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Boyolali. Di sini, tim penilai melihat secara langsung bagaimana BI-SMART diterapkan dalam pengelolaan inovasi khususnya di Kabupaten Boyolali. Dengan adanya BI-SMART, pencarian informasi menjadi lebih mudah dan efisien. “BI-SMART telah membantu kami dalam mengelola data riset dan inovasi di Kabupaten Boyolali dengan melibatkan unsur Pentahelix,” ujar Bapak M. Syawalludin, Kepala Bapperida Kabupaten Boyolali. “Masyarakat kini dapat dengan mudah mengakses informasi yang mereka butuhkan melalui platform ini.” Selanjutnya dilakukan pemaparan Tim Boyolali Kaya Cerita (BKC) berhasil memukau para penilai dengan paparan yang menarik dan data yang menguatkan. Program yang bertujuan melestarikan dan mengembangkan potensi budaya lokal ini telah menunjukkan hasil yang signifikan.

Selanjutnya, rombongan menuju Petilasan Sendang Pitu Cabean Kunti di Kecamatan Cepogo. Di lokasi yang sarat nilai sejarah dan budaya ini, tim penilai menyaksikan bagaimana BKC diterapkan dalam pengelolaan situs budaya. Melalui program ini, data-data terkait sejarah, kondisi fisik, hingga potensi pengembangan kawasan dikelola secara terintegrasi. “BKC sangat membantu kami dalam melestarikan situs budaya ini,” ujar Pengelola Situs. “Data yang terpusat memudahkan kami dalam melakukan pelaporan dan perencanaan pengembangan lebih lanjut.”

Perjalanan dilanjutkan ke Kerajinan Tembaga Tumang Galeri DAFFIART. Di sini, tim penilai melihat bagaimana program Boyolali Kaya Cerita menghidupkan kembali kerajinan tembaga Tumang. Para pengrajin yang sebelumnya kesulitan memasarkan produknya, kini memiliki akses yang lebih luas berkat program ini. “Boyolali Kaya Cerita telah membuka mata kami akan potensi pasar yang lebih besar,” ungkap Bapak Mansyur Pemilik Galeri DAFFIART. “Kami berharap program ini terus berjalan sehingga kerajinan tembaga Tumang semakin dikenal dan diminati.”

BI-SMART: Jantung Inovasi Kabupaten Boyolali

BI-SMART sebagai sistem informasi yang mengintegrasikan berbagai data, menjadi jantung dari inovasi-inovasi yang dikembangkan oleh Kabupaten Boyolali. Platform ini tidak hanya digunakan untuk mengelola data terkait inovasi, tetapi juga digunakan dalam berbagai sektor seperti riset, jurnal, penelitian, krenova, pinboy, dan lain-lain.

Boyolali Kaya Cerita: Menghidupkan Kembali Warisan Budaya

Program Boyolali Kaya Cerita memiliki peran yang sangat penting dalam pelestarian budaya lokal. Melalui program ini, berbagai cerita rakyat, sejarah, dan tradisi lokal didokumentasikan dan disebarluaskan. Hal ini tidak hanya bertujuan untuk melestarikan budaya, tetapi juga untuk meningkatkan nilai tambah produk-produk lokal.

Harapan Besar Raih Prestasi Tertinggi

Bupati Boyolali, Mohammad Said Hidayat, SH, menyambut baik kunjungan tim penilai IGA 2024. “Kami berharap inovasi-inovasi yang kami kembangkan dapat memberikan inspirasi bagi daerah lain,” ujarnya. “Penghargaan IGA 2024 merupakan apresiasi atas kerja keras seluruh masyarakat Boyolali dalam membangun daerah yang lebih baik.”

Dengan berbagai potensi dan inovasi yang dimiliki, Kabupaten Boyolali optimis dapat meraih prestasi tertinggi dalam ajang IGA 2024. Keberhasilan ini tidak hanya akan mengharumkan nama Boyolali di kancah nasional, tetapi juga akan mendorong daerah-daerah lain untuk terus berinovasi. Informasi tambahan pengumuman dan penyerahan penghargaan akan dilaksanakan pada tanggal 4 Desember 2024 di Surabaya, yang juga akan diramaikan dengan pameran atau expo inovasi pemerintah daerah dari seluruh penjuru nusantara