Salah satu upaya Puskesmas, adalah dengan melaksanakan pemeriksaan kehamilan melalui Antenatal Terpadu Berkualitas yang merupakan penyempurnaan pelayanan ANC dengan menggunakan berbagai sumber daya yang tersedia di fasilitas pelayanan kesehatan dasar atau Puskesmas. Dengan pelayanan ANC terpadu tersebut, didorong agar pelayanan ANC lebih berkualitas dengan melengkapi pemeriksaan kehamilan oleh dokter umum, pemeriksaan gigi, pemeriksaan laboratorium, konseling serta pemberian asam folat. Serta dengan gerakan membaca buku KIA satu hari satu lembar buku KIA bagi ibu hamil. Perlu dipahami, bahwa setiap wanita hamil mempunyai risiko komplikasi dan berhak mendapatkan akses terhadap pelayanan asuhan kehamilan, persalinan, dan nifas yang berkualitas. Bahkan wanita yang masuk dalam kelompok dengan risiko rendah bisa saja mengalami komplikasi. Sehingga pelayanan antenatal sudah selayaknya dilaksanakan secara komprehensif, untuk memastikan bahwa kehamilan berlangsung normal, mampu mendeteksi dini masalah dan penyakit yang dialami ibu hamil, melakukan intervensi secara adekuat sehingga ibu hamil siap untuk menjalani persalinan normal. Salah satu upaya yang diharapkan dapat mendukung upaya tersebut, adalah dengan melaksanakan pemeriksaan kehamilan melalui Antenatal Terpadu Berkualitas yang merupakan penyempurnaan pelayanan ANC dengan menggunakan berbagai sumber daya yang tersedia di fasilitas pelayanan kesehatan dasar atau Puskesmas. Dengan pelayanan ANC terpadu tersebut, didorong agar pelayanan ANC lebih berkualitas dengan melengkapi pemeriksaan kehamilan oleh dokter umum, pemeriksaan gigi, pemeriksaan laboratorium, konseling serta pemberian asam folat. Dalam upaya penurunan AKI dan AKB, telah dilaksanakan kegiatan pelayanan kesehatan ibu, pelayanan kesehatan bayi dan balita serta pelayanan kesehatan reproduksi dan keluarga berencana baik di tingkat masyarakat, dan Puskesmas, dengan melibatkan lintas program dan lintas sektor terkait serta jejaring lain yang turut mendukung upaya tersebut. Dengan Memberikan pengarahan / penyuluhan kepada ibu hamil arti pentingnya buku KIA dan ibu hamil dianjurkan dapat membaca buku KIA 1 hari 1 lembar serta ibu hamil melakukan pemeriksaan ANC secara rutin. Dan melihat kelengkapan pemeriksaan (catatan pemeriksaan di buku KIA) ibu hamil, monitoring capaian bacaan KIA pada saat kunjungan bumil di PKD/Puskesmas dan kelas bumil , laporan kematian ibu dan bayi. dan diharapkan dengan ada nya inovasi tersebut bisa menambah ilmu bukan hanya ibu hamil tetapi dengan keluarga nya pula,
Menurunkan angka kematian ibu dan angka kematian bayi di wilayah kerja Puskesmas Mojosongo .
meningkatkan derajad kesehatan ibu dan bayi, meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat, meningkatkan angka harapan hidup masyarakat
ibu hamil dapat menerapkan ilmu one day one page dengan media buku KIA guna menambah pengetahuan ilmu kehamilannya